7 Panduan Berolahraga dengan Sepeda Statis, Yuk Ikuti Tips Dibawah Ini!

Olahraga sepeda statis

Agar kamu dapat memanfaatkan berbagai kelebihan sepeda statis secara maksimal.

Ada beberapa cara penting yang harus diikuti saat ingin berlatih dengan sepeda statis.

  1. Baca panduan pemakaian sepeda statis dengan cermat dan pastikan jok dan setang sepeda berada di posisi yang benar.
  2. Minum banyak air sebelum, selama dan setelah bersepeda statis.
  3. Penuhi kebutuhan energi dengan mengonsumsi makanan sehat, seperti pisang atau roti gandum, setidaknya 30 menit sebelum bersepeda statis.
  4. Mulailah berlatih dengan sepeda statis secara perlahan dan bertahap. Misalnya, tetapkan tujuan 10 menit sehari untuk kamu yang baru memulai. Kamu kemudian dapat meningkatkan durasi dan intensitas latihan kamu sesuai dengan kemampuan tubuhmu.
  5. Duduklah dengan nyaman di jok sepeda statis dan rilekskan tubuh bagian atas sambil menopang punggung dengan perut. Usahakan agar otot leher dan bahu kamu tetap rileks saat bersepeda statis.
  6. Kenakan celana pendek untuk latihan yang lebih nyaman.
  7. Nyalakan musik yang bisa disesuaikan dengan fase latihan sepeda statis, seperti lagu yang lincah saat mengayuh dengan kecepatan relatif tinggi dan lagu pelan saat mengayuh pelan sambil mengatur napas.

Itulah panduan menggunakan sepeda statis yang baik dan benar. Jika kamu mencari sepeda statis yang sempurna. Agar olahraga yang kamu lakukan jadi lebih maksimal, kamu dapat menemukan sepeda statis yang berkualitas internasional dan terpercaya di Jezfit.id. Toko Jezfit menjual alat fitness dengan harga terjangkau. Bagi kamu yang menginginkan untuk menambah alat fitness sendiri di rumah, sekarang kamu dapat mencari alat sesuai dengan kebutuhan di Toko Jezfit.